Resep Membuat Kue Janda Bolong

Resep Membuat Kue Janda Bolong

Resep Membuat Kue Janda Bolong
ilustrasi Kue Janda Bolong

Resep Makanan - Resep Kue Kering Janda Bolong Anti Gagal Sederhana Spesial Asli Enak. Mungkin kue kering ini terinspirasi dari nama tanaman hias janda bolong yang terkenal mahal itu ya.


Bentuk kue ini bulat dan ada bolong di tengah yang diisi dengan selai strawberry yang manis seperti biskuit Slai O'lai yang membedakannya kue janda bolong ini ditaburi biji wijen putih. Cocok untuk menu lebaran tahun 2022 ini.

 

Kue kering banyak diburu oleh Ibu-ibu, baik untuk camilan sehari-hari, untuk menu buka puasa maupun untuk persiapan sajian lebaran baik untuk sendiri maupun untuk para tamu tetangga dan saudara.



Baca Juga :



Cara buat kue JANBOL ini gampang banget serta bahannya ekonomis dan murah banget bisa takaran sendok maupun ditimbang dengan ukuran gram begitu juga dengan komposisi kue janda bolong ukuran mulai ukuran 1/2 kg, 1 kg dan seterusnya. 


Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi kuih janda bolong renyah yang empuk dan lembut sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple, mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis toko kue kering.


BAHAN RESEP KUE JANDA BOLONG:

Ø  450 gram tepung terigu

Ø  100 gram margarin

Ø  150 gram butter

Ø  1 sachet susu kental manis SKM coklat

Ø  8 sdm gula halus (bisa ditambah sesuai selera)

Ø  Pasta coklat secukupnya

Ø  1 butir kuning telur

Ø  1 sachet susu bubuk

Ø  2 sdm coklat bubuk


BAHAN TOPPING :

Ø  Biji wijen secukupnya

Ø  Selai strawberry


CARA MEMBUAT KUE JANDA BOLONG :

1.    Aduk margarin, butter, kuning telur, SKM coklat dan gula halus kemudian mikser kurang lebih 5 menit asal bahan-bahan tercampur rata.

2.    Masukkan coklat bubuk, terigu, susu bubuk dan pasta coklat, kemudian aduk hingga rata bisa menggunakan tangan hingga kalis.

3.    Sangrai wijen terlebih dahulu, kemudian bentuk adonan menjadi bulat.

4.    Masukkan ke mangkok berisi wijen kemudian bentuk adonan sudah di lumuri wijen menjadi bulat.

5.    Beri lubang di tengah menggunakan ujung jari, tambahkan selai di atas lubang.

6.    Masukkan ke oven yang sudah di panaskan, panggang sekitar 25 menit sampai matang.

7.    Sajikan di dalam topples.



Post a Comment

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.